Cara Cepat Hamil Setelah KB, Wajib Baca!

Bagaimana cara cepat hamil setelah KB? Pertanyaan itu sering saya dengar pada beberapa pasangan yang telah selesai memakai KB dan menginginkan kehamilan, mungkin lebih tepatnya setelah pemakaian KB hormonal suntik dan pil atau alat kontrasepsi KB yang waktunya cukup lama.

Pada sebagian wanita ada yang memang sengaja menunda kehamilannya dengan alasan tertentu entah alasan karir, belum siap mempunyai keturunan atau alasan lainnya, Dan pada akhirnya karena hal tersebut menyebabkan kondisi hormon wanita menjadi tidak seimbang dan berakibat mengurangi tingkat kesuburan.


Kenapa Masih Susah Hamil Setelah Berhenti Memakai KB?

Alasan yang sangat mendasar kenapa masih susah hamil setelah KB adalah, karena didalam darahnya masih terdapat sisa hormon yangdisuntikan pada waktu memakai KB, Masalahnya alat kontrsepsi KB hormonal yang disuntikan ini akan disimpan dalam jaringan lemak pada tubuh anda.

Oleh sebab itu, akan menyebabkan seorang wanita mengalami fase tidak subur walaupun sudah lebih dari 3 bulan tidak memakai alat kontrasepsi KB suntik tersebut. Jadi, anda harus bersabar sampai masa subur itu kembali seimbang.

 

Apa Yang Harus dilakukan Agar Cepat Hamil Setelah KB?

Jawabannya adalah mengembalikan kesuburan dan keseimbangan hormonal, kuncinya ada pada diri anda sendiri mungkin bisa sebulan atau setahun itu tergantung anda sendiri. Dibawah ini ada beberapa tips agar cepat hamil setelah KB.


1. Hindari Stress
Hal pertama yang harus dilakukan adalah sebisa mungkin anda menghindari stress berlebih, karena ini akan berdampak pada ketidakseimbangan hormon, Alhasil "Tamu Bulanan" pun menjadi tidak teratur dan akan bermasalah pada tingkat kesuburan anda.

2. Menjaga Kondisi Tubuh
Lakukan olah raga secara rutin agar tubuh anda tetap bugar, selain itu asupan gizi yang baik juga penting untuk menjaga kondisi tubuh tetap fit. Jenis makanan yang bisa meningkatkan kesuburan pada wanita juga wajib di konsumsi untuk mendukung agar berjalan sukses tips ini, apa saja jenis makanan yang bisa meningkatkan kesuburan pada wanita? Baca DISINI.

3. Istirahatkan Kelenjar Endokrin
Kelenjar endokrin adalah kelenjar penghasil hormon, seorang wanita disarankan untuk tidak terus-menerus “menekan” kelenjar endokrinnya.

Penjelasan:
Maksudnya adalah, jika anda melakukan program KB hormonal selama dua tahun sejak kelahiran anak sebelumnya, sebaiknya diselingi dengan Fase istirahat pada Kelenjar Endokrin dengan menghentikan atau melepas alat KB sekitar 1 sampai 2 Bulan. Untuk sementara pakailah alat KB nonhormonal, seperti kondom atau spiral. Hal ini perlu agar kelenjar endokrin bisa bekerja lagi.

4. Konsumsi Suplemen Penyubur
Mengonsumsi suplemen penyubur adalah tips berikutnya yang bisa anda ikuti ataupun tidak, sebaiknya tanyakan dulu kepada dokter mengenai hal ini, jika anda memang cocok menggunakan suplemen silahkan saja asalkan sesuai aturan dan anjuran dokter.

POIN PENTING! Wajib DIBACA!!

Banyak wanita yang berhenti minum pil KB atau suntik KB begitu mereka ingin punya anak. Sayangnya, prosesnya tidak selancar yang diharapkan. Kenapa demikian?

KB mempengaruhi hormon estrogen dan progestron. dan akibatnya hormon menjadi terganggu dan tidak seimbang, Jadi, dengan demikian maka tubuh seorang wanita berhenti menghasilkan sel telur di ovariumnya, menipiskan serviks (leher rahim) sehingga sperma susah masuk ke rahim dan bertahan hidup disana.

Dibutuhkan waktu bagi tubuh untuk menormalkan kembali siklus, dan acapkali hal ini menimbulkan stress bagi wanita yang ingin lekas hamil setelah mereka berhenti menggunakan alat kontrasepsi KB.

Semoga Tips Agar Cepat Hamil mengenai Cara Cepat Hamil Setelah KB bisa membuka wawasan anda tentang pengetahuan ini. untuk lebih jelasnya sebaiknya konsultasikan dengan dokter spesialis agar anda lebih jelas dan yakin akan hal ini.

http://tipshamil.com/?ref=unoichi
Title: Cara Cepat Hamil Setelah KB, Wajib Baca!; Written by Binahong Cream; Rating: 5 dari 5